
SPBU 4457429 Trucuk Disegel Polisi, Diduga Pertalite Yang Dijual Dioplos Air
Brantas.co.id – Klaten – BBM jenis pertalite tercampur air, sejumlah kendaraan dilaporkan mogok usai mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM) di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 4457429 Trucuk, Kabupaten Klaten.
Buyung (42th), mengaku mobilnya mendadak mogok setelah mengisi BBM jenis Pertalite pada Selasa(08/04/2025) dini hari. Ia kemudian membawa kendaraannya ke bengkel dan teknisi menemukan adanya campuran air di dalam tangki bahan bakar.
“Sebelumnya mobil saya normal, tapi habis ngisi Pertalite di SPBU sini tiba-tiba mogok. Setelah dicek di bengkel, ternyata Pertalite-nya tercampur air,” terang Buyung.
Dengan adanya kejadian tersebut, pihak kepolisian telah memasang garis polisi di area pompa pengisian BBM dan mengambil sampel bahan bakar untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut.
Sementara itu, pihak Pertamina melalui Sales Branch Manager wilayah Solo Raya, Staleva Putra, menyatakan bahwa saat ini pihaknya masih menunggu hasil investigasi untuk memastikan asal muasal air yang tercampur dalam BBM tersebut.
“Dugaan sementara mungkin ada miss di SPBU ini. Tapi ini masih dalam proses investigasi. Tidak ada indikasi kesengajaan karena setiap pagi selalu dilakukan pengecekan rutin,” jelas Staleva.
Ia juga menegaskan bahwa Pertamina berkomitmen menjaga kualitas dan kuantitas BBM yang disalurkan kepada masyarakat. Selain itu, SPBU akan bertanggung jawab atas kerugian yang dialami konsumen akibat insiden ini.
“Kejadian ini menjadi evaluasi agar ke depan proses penyaluran BBM dapat dilakukan dengan lebih baik dan teliti,” tambahnya. (anas)